Apa itu MySQL

Tidak ada komentar
MySQL….???
MySQL adalah multiuser database yang menggunakan bahasa Structured Query Language
(SQL). MySQL dalam operasi client-server melibatkan server daemon MySQL di sisi server
dan berbagai macam program serta library yang berjalan di sisi client. MySQL mampu
menangani data yang cukup besar. Perusahaan yang mengembangkan MySQL yaitu TcX, mengaku mampu menyimpan data lebih dari 40 database, 10.000 table dan sekita 7 juta baris,totalnya kurang dari 100 Gigabyte data. SQL adalah bahasa standard yang digunakan untuk mengakses database server. Bahasa ini pada awalnya di kembangkan oleh IBM, namun telah diadopsi dan digunakan sebagai standard industri. Dengan menggunakan SQL, proses akses database menjadi lebih userfriendly dibandingkan dengan menggunakan perintah-perintah dBASE atau Clipper yang masih menggunakan perintah pemrograman.
Dalam konteks bahasa SQL, pada umumnya informasi tersimpan dalam table-table yang secara logika merupakan struktur dua dimensi yang terdiri atas baris-baris data yang berada dalam satu atau lebih kolom. Baris pada table sering disebut sebagai instance dari data. Sedangkan kolom sering disebut attribute atau field. Keseluruhan table itu dihimpun dalam satu kesatuan yang disebut database.
contoh Konsep basis data mysql.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar